Gelar Monitoring TPS, KPU Bali Yakinkan Kesiapan Pemilu 2019

MENARAnews.com, Denpasar (Bali) – Satuh ari menuju Pemilihan Umum (Pemilu) 2019, Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Provinsi Bali, Dewa Gede Lidartawan, mengajak Sekretaris Daerah Provinsi Bali, Dewa Made Indra beserta Pangdam IX Udayana, Mayor Jenderal TNI Benny Susianto untuk melakukan monitoring ke beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota

Denpasar, Tabanan, Badung dan Gianyar, Selasa (16/4/2019).

Di Kota Denpasar dilakukan monitoring ke dua lokasi TPS, yaitu TPS 51 Banjar Celagi dan TPS 30 Banjar Pemedilan Kelurahan Pemecutan Kecamatan, Denpasar Barat.

Dewa Gede Lidartawan menyampaikan bahwa kegiatan monitoring dengan mengajak Pimpinan Daerah ini dimaksudkan untuk meyakinkan dan menunjukkan persiapan Pemilu 2019 di Bali sudah siap 100%.

“KPU ingin meyakinkan kepada seluruh Pimpinan Daerah bahwa Bali sudah siap menyambut Pemilu 2019 sampai ke tingkat TPS,” ujarnya.

KPUD Provinsi Bali juga memberikan himbauan kepada para penyelenggara di Seluruh Bali untuk menggunakan pakaian adat saat Pemilu 2019.

Dewa Made Indra meyakinkan bahwa pelaksanaan Pemilu 2019 di Bali akan berjalan dengan aman dan kondusif dari segi keamanan kamtibmas. Dan dari segi kerawanan bencana, pihaknya menjelaskan bahwa dari Pihak BPBD sudah memastikan bahwa potensi bencana dan cuaca akan baik – baik saja.

Dalam monitoring ini turut hadir Perwakilan dari BPBD, PerwakilanPolda Bali dan Perwakilan Satpol PP. (DI)

Editor: N.Arditya