Polisi Amankan Tiga Pemandu Lagu, Satu Diantaranya Siswi SMA

MENARAnews, Pandeglang (Banten) – Jajaran Satuan Reserse Narkoba melakukan razia Cipta Kondisi (Cipkon) ke dua lokasi hiburan malam, Carista di Kecamatan Labuan dan Karisma yang terletak di Pagelaran, pada Selasa (19/11/2019) malam.

Cipkom itu dilakukan untuk menekan penyakit maayarakat (Pekat) yang kerap meresahkan masyarakat.

“Malam ini dari Polres Pandeglang dipimpin oleh kami dari Satres Narkoba, melaksanakan cipkon razia tempat hiburan di wilayah hukum Polres Pandeglang tepatnya di Labuan dan Pagelaran,” kata Kasat Narkoba Polres Pandeglang, Iptu David Adhi Kusuma.

Hasilnya, polisi mengamankan tiga pemandu lagu dari lokasi Carista beserta sang mami. Ketiga pemandu lagu digelandang ke kantor polisi karena tidak mampu menunjukkan kartu identitas penduduk. Malah seorang diantara pemandu lagu yang diamankan, masih berstatus sebagai pelajar disalah satu SMA di Kecamatan Pagelaran.

“Sasaran kami Cipkon penyakit masyarakat meliputi minuman keras dan narkotika. Dan tadi kami temukan di TKP Carista, bahwa ada beberapa PL tidak memiliki KTP dan satu ternyata dia masih sekolah, di bawah umur,” ujarnya.

Untuk itu, pihaknya membawa para pemandu lagu untuk didata terlebih dahulu. Mereka diserahkan ke unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Pandeglang untuk dimintai keterangan.

“Untuk hasil tangkapan kegiatan malam ini kami amankan dulu para terduga. Selanjutnya kami serahkan pada unit yang masing-masing menangani,” imbuhnya.

Selain mengamankan pemandu lagu, polisi juga turut mengamankan seorang pria yang kedapatan membawa senjata tajam jenis golok saat berkunjung ke Carista. Petugas juga menyita Minum Keras (Miras) jenis Tuak dari sebuah warung yang beralamat di Kampung Cigondang, Desa Cigondang, Kecamatan Labuan.

“Salah satu pengunjung membawa sajam berupa golok dan sudah kami amankan,” jelas David.

Adapun untuk penyalahgunaan narkoba, polisi tidak menemukan hal yang dimaksud. Beberapa pengunjung yang dilakukan tes narkoba, terbukti negatif dari penggunaan barang terlarang tersebut.

“Untuk narkoba kami sudah lakukan cek ke beberapa pengunjung dan petugas tempat hiburan dan hasilnya negatif, tidak ada yang menggunakan narkotika,” tandasnya. (IN)