MENARAnews, Tubaba (Lampung) – Peringatan hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) ke-VIII akan dipusatkan di lapangan Kelurahan Dayamurni, Tumijajar.
Peringatan yang jatuh pada 4 April 2017 itu direncanakan akan berlangsung selama satu pekan.
Tubaba Expo dalam satu pekan akan diisi dengan kegiatan festival musik, lomba makanan kuliner dari menu ikan, lomba da’i cilik, lomba kosidah, donor darah, lomba kader UP2K dan lomba kader posyandu itu dan akan dibuka 27 Maret hingga 4 April 2017. Sebagaimana yang disampaikan Asisten II Sekertaris daerah kabupaten Tubaba, Syakib Arsalan, kepada MENARAnews.com, Jumat (3/2/2017).
“Tubaba Expo kali ini akan mengusung tema Bangga Tubaba. Namun terkait persiapan HUT kali ini rencananya seluruh jajaran ASN Pemkab akan dirapatkan pekan depan,” katanya.
Selain rangkaian festival, juga akan dikenalkan produk unggulan dari tiyuh (desa) dan para produsen Usaha Kecil Menengah (UKM).
“Akan dikenalkan produk dalam negeri baik yang dihasilkan pemerintah, perusahaan swasta, serta masyarakat,” sebutnya.
Ia juga menjelaskan, kegiatan tersebut juga akan memberikan gambaran secara luas kepada masyarakat dalam bentuk visual dari seluruh hasil pembangunan. Sehingga masyarakat bisa mengetahui setiap pelaksanakaan pembangunan dari berbagai bidang.
“Tubaba Expo sebagai wujud membantu program pemda, baik dalam pelaksanaan pembangunan yang telah dicapai maupun program kerja ke depannya,” tukasnya. (JE/RZ)