MENARAnews, Tubaba (Lampung) – Pasangan Incumbent Umar Ahmad, SP – Fauzi Hasan SE MM mendeklarasikan dirinya akan maju pada Pilkada Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) 2017 sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Tubaba dengan dukungan rekomendasi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
“Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran PKS karena secara langsung maupun tidak langsungĀ telah mempercayakan kami untuk maju pada Pilkada 2017 dengan memberikan rekomendasi yang ditandatangani oleh Pimpinan Pusat, M. Sohibul Iman. Ini merupakan suatu kepercayaan yang diberikan oleh PKS dari tingkat paling bawah hingga teratas” ujar Umar Ahmad dalam Acara Halal bi Halal dan Deklarasi dirinya menjadi Calon Bupati Tubaba pada hari Jumat (5/8/2016) pukul 14.30 WIB.
Umar menambahkan, “Belum semua partai mengeluarkan rekomendasi. Namun Parpol yang akan menyusul memberikan rekomendasi adalah Gerindra, PDIP, Demokrat, dan PKB. Jika semua Parpol tersebut mengeluarkan rekomendasi, maka besar peluang Pilkada si Tubaba akan diikuti oleh satu pasangan calon bupati dan wakil bupati” imbuhnya.
Umar meyakinkan kepada yang hadir dalam acara tersebut bahwa dirinya memiliki banyak pendukung. “Baru 45 persen warga Tubaba yang mengetahui pelaksanaan Pilkada akan digelar pada bulan Februari 2017 mendatang. Namun jika ditanya apa mereka sudah ada yang akan dipilih, maka hampir semuanya ngomong bahwa mereka telah mengantongi nama calon bupati dan wakil bupati” pungkasnya.
Umar Ahmad juga menyampaikan, “kepercayaan tersebut merupakanĀ tugas dan kerja keras seluruh masyarakat Tubaba. Kerja keras tersebut bukan untuk kepentingan Umar Ahmad – Fauzi Hasan tetapi kerja keras yang dilakukan untuk kepentingan Kabupaten Tubaba.”
Diakhir deklarasinya, Umar Ahmad menyebutkan strategi yang akan digunakan dalam Pilkada mendatang dan meminta kerjasama PKS untuk memenangkan Pilkada tersebut.
“Satu strategi yang saya pelajari paling bagus yaitu Menang. Kalau kalah meskipun mengatakan bahwa telah melakukan usaha terbaik tapi tetap saja kalah, itu berarti strateginya masih belum terbaik. Soal caranya, saya yakin dan percaya semua kader-kader PKS Tulang Bawang Barat mengerti cara merebut hati masyarakat Tulang Bawang Barat. Yang bisa kita lakukan adalah berkoordinasi, bekerjasama dan bersilaturahmi” ungkap Umar.
Sementara itu, Ketua DPD PKS Tulang Bawang Barat Kuncoro Mulyono ST menjelaskan bahwa pada hari Rabu (3/8/2016), kita sudah menyaksikan rekomendasi dukungan balon bupati dan wakil bupati dari PKS yang diberikan kepada Umar Ahmad – Fauzi Hasan. “Alhamdulillah kita satu dari sekian banyak partai yang telah mengeluarkan rekomendasi” ujarnya.
Kuncoro Mulyono menambahkan, “Deklarasi ini adalah titik tolak start kita kerjasama dengan bupati dan wakil bupati. Kita yakin Umar Ahmad dan Fauzi Hasan memiliki pundak-pundak yang kuat untuk memikul beban kerja di Kabupaten Tubaba ini” imbuhnya.
Dalam acara tersebut juga dilakukan pembacaan Ikrar Pemenangan yang dibacakan oleh Kepala Bidang Kaderisasi DPW PKS Lampung Agus Kurniawan dan diikuti oleh Pengurus DPD PKS Tubaba, Anggota DPRD Tubaba F-PKS, dan seluruh Ketua DPC PKS se-Kabupaten Tubaba. (RZ)