MENARAnews, Lampung – Pada umumnya, harga daging dan kebutuhan pokok akan naik menjelang perayaan lebaran idul fitri. Namun tidak demikian dengan Pasar Pulung Kencana Kec. Tulang Bawang Tengah Kab. Tulang Bawang Barat. Dari hasil monitoring yang dilakukan Menaranews di pasar tersebut, diketahui bahwa harga daging dan kebutuhan pokok seperti sembako dan sayur-sayuran sejak awal bulan Ramadhan hingga menjelang Lebaran Idul Fitri 1437 H masih stabil.
“Selama bulan Ramadhan dan menjelang lebaran Idul Fitri 1437 H, harga daging dan kebutuhan pokok di Pasar Pulung Kencana masih stabil dan belum ada kenaikan. Selain itu, kegiatan jual-beli berlangsung secara tertib dan tidak ada keluhan dari para pedagang maupun pembeli terkait harga daging maupun kebutuhan pokok lainnya.” Ungkap Bpk. Heri selaku Kepala Kantor Pasar Pulung Kencana saat ditemui di kantornya, Minggu (19/06/2016).
Selain itu, Bpk. Heri juga memastikan bahwa tidak ada pedagang di Pasar Pulung Kencana yang melakukan penimbunan daging sapi maupunu kebutuhan pokok. “Hingga saat ini, tidak ada pedagang di Pasar Pulung Kencana yang melakukan penimbunan baik daging maupun sayur-sayuran. Hal ini sudah dipastikan.” tandasnya.
Kepala Keamanan Pasar, Edi, juda menambahkan bahwa pihak pasar juga telah berkoordinasi dengan Babinsa dan Polsek setempat untuk melakukan pengamanan di sekitar pasar untuk menjaga keamanan dan ketertiban dalam proses jual-beli di Pasar Pulung Kencana, sehingga meminimalisir adanya kecurangan seperti penimbunan barang serta kriminalitas menjelang Lebaran Idul Fitri 1437 H.
Sementara itu, untuk harga daging dan sayur-sayuran di Pasar Kencana, Ibu Slamet, Pedagang daging dan sayur-sayuran di Pasar Pulung Kencana, mengungkapkan bahwa harga daging dan kebutuhan pokok yaitu :
- Daging sapi : Rp 120.000,-/kg,
- Tulang sapi : Rp 50.000,-/kg,
- Daging ayam : Rp 35.000,-/kg,
- Cabai merah : Rp 25.000,-/kg,
- Cabai hijau : Rp 18.000,-/kg,
- Cabai rawit : Rp 18.000,-/kg,
- Bawang merah : Rp 20.000,-/kg,
- Bawang putih : Rp 25.000,-/kg,
- Tomat : Rp 6.000,-/kg.
(RZ)
{loadposition media-right}