MENARAnews, Medan (Sumut) – Guna memastikan proses pengamanan peraayaan malam Natal dan Tahun Baru 2016, Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Kapoldasu) langsung terjun untuk meninjau anggotanya, Kamis (24/12) malam.
Ngadino meninjau empat gereja besar yang berada di Kota Medan. Antara lain, Gereja HKBP Jalan Sudirman, GBIP Jalam Diponegoro, GKI Jl. Zainul Arifin, Gereja Katedral Jalan Pemuda. Gereja-gereja tersebut telah disterilkan oleh Tim Gegana Poldasu.
Ketika Ngadino sampai di Gereja HKBP Jalan Sudirman, dirinya disambut oleh pengurus gereja dan beberapa pendeta. Dia langsung berbincang dengan pihak gereja untuk menanyakan situasi disana.
Ngadino mengatakan, pihaknya sudah membagi pasukannya untuk mengamankan gereja di Kota Medan untuk kekondusifan ibadah Natal. Pemantauan yang dilakukan ini adalah untuk menambah semangat pasukannya dalam menjalankan tugas.
“Gereja-gereja sudah terplotting, kita kita ini pejabat utama kita bagi tujuannya untuk menyemangati semua anggota untuk dia betul betul menjalankan tugasnya,” ujar Jenderal berbintang dua itu.
Hingga saat ini Polda Sumut belum mendapat informasi terkait gangguan keamanan dan ketertiban jalannya Ibadah Natal. “Alhamdulillah Sampai sekarang untuk Sumatera Utara belum ada mendapat informasi adanya gangguan,” bebernya.
Pihaknya mengklaim Polda Sumut sudah bekerja secara maksimal dalam operasi pengamanan. “Kita semua sudah bekerja termasuk jajaran intel semuanya sudah disebar,” tandasnya. (yug)
{adselite}