MENARAnews, Palembang (Sumsel) – Demi menggalang kekuatan menjelang Pilkada 9 Desember mendatang, Demokrat Sumsel akan menghadirkan Ketua Umum mereka, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang tak lain merupakan Presiden RI keenam. Demokrat Sumsel juga optimis akan meraih kemenangan di lima wilayah Pilkada dimana para jagoan yang diusungnya bertarung.
Dikatakan Sekretaris DPD Partai Demokrat Sumsel, Adi Rasyidi, dari tujuh kabupaten di Sumsel yang menggelar pilkada tahun ini, pihaknya menargetkan kemenangan 70 persen.
“Kita optimis akan memenangi perhelatan Pilkada di lima kabupaten, yaitu Kabupaten Ogan Ilir (OI), Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Ogan Komering Ulu (OKU), Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), dan Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur (OKUT), dengan target 70 persen” ungkap dia.
Masih kata Adi, demi melancarkan kemenangan mereka dengan mengusung kadernya yang maju pada pilkada serentak tahun ini, Demokrat bahkan akan menghadirkan Ketua Umum Demokrat, SBY.
“Sesuai dijadwalkan Pak SBY akan hadir 3 Desember nanti ke Kabupaten Ogan Ilir dengan agenda menghadiri kampanye,” jelasnya.
Ia juga menuturkan bahwa pihaknya telah menyiapkan saksi untuk mencegah adanya suara yang hilang.
“Selain itu, saksi yang akan mengamankan perolehan suara telah disiapkan Demokrat di masing-masing kabupaten yang menggelar Pilkada,” tutup Adi.
Sementara itu, sebelum ke Ogan Ilir, SBY terlebih dahulu akan menghadiri acara kuliah umum di UIN RAden Fatah dan bbukan bukan di Universitas Sriwijaya seperti rencana awal karena karena tengah dalam perbaikan. (AD)